Alumni PKTM2 Kota Jogja Selenggarakan “Pelajar Jogja, Mulung Yuk!”

Alumni PKTM2 Kota Jogja Selenggarakan “Pelajar Jogja, Mulung Yuk!”

Beritablog
945 views
Tidak ada komentar

[adinserter block=”1″]

Alumni PKTM2 Kota Jogja Selenggarakan “Pelajar Jogja, Mulung Yuk!”

Beritablog
945 views

Yogyakarta – Pada Kamis (19/1), Alumni Taruna Melati 2 Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kota Yogyakarta Tahun 2016 menggagas agenda “Pelajar Jogja, Mulung Yuk!” sebagai tindak lanjut dari proses perkaderan yang telah dijalani. Bertempat di area 0 kilometer Kota Yogyakarta, agenda ini diikuti oleh sekitar 150 pelajar sekolah menengah negeri maupun swasta yang berasal dari Kota Yogyakarta dan Kabupaten Sleman. Dalam agenda ini, ratusan pelajar tersebut melancarkan aksi bersih-bersih sampah yang berserak di area 0 kilometer sekaligus membacakan orasi dan deklarasi, serta menyanyikan yel-yel tentang kebersihan lingkungan.
Sedikitnya 20 kantong sampah dikumpulkan hanya dari membersihkan area 0 kilometer. Selain itu, lebih dari 150 pelajar dan masyarakat menandatangani deklarasi untuk mendukung konservasi lingkungan dan kepedulian terhadap kebersihan di Indonesia. Dalam aksi yang berada di pusat Kota Yogyakarta ini, pelajar penggerak aksi telah membersihkan area 0 kilometer sekaligus belajar menginspirasi masyarakat melalui kegiatan yang dilakukan.

Semangat cinta lingkungan yang didengungkan oleh segenap pelajar pada aksi ini diharapkan mampu menjadi langkah kecil yang diikuti oleh masyarakat, terutama masyarakat yang berlalu-lalang di sekitar area 0 kilometer Kota Yogyakarta. Ketua Penggerak Aksi, Farros Ainulhaq menyatakan, “Saya mewakili peserta aksi mengajak masyarakat untuk ikut andil dan bertanggung-jawab akan keadaan lingkungan. Dimulai dari aksi sederhana dari pelajar untuk menumbuhkan kepedulian lingkungan di Kota Yogyakarta, bahkan Indonesia.”

Selain peduli terhadap lingkungan, agenda ini juga berhasil menjalin silaturahmi antar pelajar. “Acaranya seru dan bermanfaat banget, bisa dapet temen baru juga,” ujar Syafira Laila Nurulita, siswi SMA N 6 Yogyakarta. Sedangkan M. Taufik Ardiansyah, siswa SMA N 5 Yogyakarta menambahkan, “Agenda ini bagus untuk pelopor aksi pelajar.”

Kesan positif banyak didapatkan dari peserta aksi, seperti serunya suasana dalam agenda ini. “Mulungnya seru, tertib, banyak teman jadi bisa memperbanyak relasi. Kakak-kakaknya juga ramah, gerakannya positif dan bisa mengubah pola pikir masyarakatnya untuk tidak buang sampah sembarangan,” tandas Aulia Gading, siswi SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. (nab)
PP IPM Periode 2016-2018 Resmi Dilantik
Pelatihan Khusus Pimpinan PD IPM Sambas
Mungkin anda suka:
Advertisement

[adinserter name=”Block 2″]

Suka artikel ini? Yuk bagikan kepada temanmu!

Terpopuler :

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.