Pelatihan Khusus Pimpinan PD IPM Sambas

Pelatihan Khusus Pimpinan PD IPM Sambas

Beritablog
899 views
Tidak ada komentar

[adinserter block=”1″]

Pelatihan Khusus Pimpinan PD IPM Sambas

Beritablog
899 views

Sambas – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Sambas melaksanakan Pelatihan Khusus Pimpinan (PKP) pada Sabtu-Ahad (14-15/1), pelatihan ini diberikan kepada PR IPM SMA Muhammadiyah Sambas dengan tujuan untuk menciptakan pemimpin IPM yang inspiratif  dan berkemajuan sesuai dengan temanya yaitu “Menumbuhkan Inspirasi Kader, Mewujudkan Generasi Berkemajuan.” Kegiatan ini bertempat di Aula SMA Muhammadiyah Sambas, Kalimantan Barat. “Dalam pelatihan ini. peserta mendapatkan materi tentang Ke-IPM-an, POAC, Kesehatan Pelajar, Pedoman Hidup Pelajar, dan Kepemimpinan Pelajar. Juga terdapat Outbond yang dilakukan di hari terakhir,” ujar Sekretaris Umum PD IPM Sambas, Malina.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan kepada peserta yang telah menjadi pengurus dipimpinan ranting IPM tentang kepemimpinan,” ungkap Kusmayuda, Ketua Panitia PKP dalam sambutannya. Kamrul Huda, Ketua Umum PD IPM Sambas, mengungkapkan harapannya agar PR IPM Sambas dapat terus meningkatkan kualitas kader yang akan menjadi penerus di PD IPM sambas maupun di persyarikatan Muhammadiyah. Sementara itu, Kepala SMA Muhammadiyah Sambas Romdani memberikan motivasi kepada para peserta agar terus bersemangat dalam berkarya dan berprestasi di sekolah dan di IPM.

Ketua PDM Sambas Minhani menuturkan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PD IPM Sambas dalam kegiatan PKP ini. Beliau menambahkan, “IPM Sambas harus terus melakukan kegiatan untuk mempersiapkan pemimpin di masa yang akan datang”.

Bupati Sambas Atbah Romin Suhaili berkesempatan memberikan materi dalam pelatihan ini.  Beliau memberikan materi Pedoman Hidup manusia. Para peserta begitu dengan khidmat memperhatikan materi yang disampaikan oleh bupati. Tidak ketinggalan para peserta melakukan foto bersama usai materi selesai disampaikan oleh bapak bupati. (tio/nab)
Alumni PKTM2 Kota Jogja Selenggarakan “Pelajar Jogja, Mulung Yuk!”
Gebyar IPM Ketapang Memperluas Kaderisasi IPM
Mungkin anda suka:
Advertisement

[adinserter name=”Block 2″]

Suka artikel ini? Yuk bagikan kepada temanmu!

Terpopuler :

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.