Rakerwil IPM Kalbar, Merancang Sebuah Kegagalan

Rakerwil IPM Kalbar, Merancang Sebuah Kegagalan

BeritaKalimantan Barat
990 views
Tidak ada komentar

[adinserter block=”1″]

Rakerwil IPM Kalbar, Merancang Sebuah Kegagalan

BeritaKalimantan Barat
990 views

IPM.OR.ID,PONTIANAK- Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kalimantan Barat kembali melaksanakan agenda rutin organisasi tingkat wilayah yang dilaksanakan pada hari Jumat (03/05/2019). Bertempat di aula dasar Gedung Dakwah Muhammadiyah Kalimantan Barat, pembukaan Rakerwil (Rapat Kerja Wilayah) PW IPM Kalbar dihadiri oleh Ketua PWM Kalbar bapak Dr. Pabali Musa , M. Ag., ketua bidang PKK PP IPM Ipmawan Santoso Setio serta seluruh pimpinan IPM se Kalimantan Barat.

Agenda Rakerwil tersebut mengusung tema “Kolaborasi Gerakan Dakwah, Wujud Pelajar Berdaya Kreatif” merupakan kelanjutan dari Tema Nasional yang digaungkan oleh PP IPM. Diharapkan IPM Kalbar tidak hanya terfokus akan program internal, namun juga mampu berkolaborasi dengan berbagai elemen sosial dan masyarakat guna memasifkan gerakan IPM di Kalimantan Barat.

Pada acara tersebut, Ketua Umum terpilih ipmawan Syarif Syamsurrizal menyampaikan bahwa agenda Rakerwil ini sebagai salah satu ajang bagi IPM Kalbar dalam merancang pergerakan IPM kalbar selama 1 periode kedepan. Senada dengan itu disampaikan pula oleh ketua bidang PKK PP IPM, Ipmawan Santoso Setio mendukung penuh atas terselenggaranya agenda ini sebagai wadah inspirasi bagi kader IPM Kalbar dalam merancang sebuah program kerja.

“Sesungguhnya ketika di awal kita gagal dalam merencanakan, maka sejatinya kita sedang merencanakan sebuah kegagalan.” Ujarnya pada sambutan pembukaan Rakerwil IPM Kalbar beberapa hari yang lalu. Ia juga mengajak kader-kader IPM Kalbar untuk meningkatkan minat literasi dan enterpreneuship sebagai salah satu wujud dari pelajar berkemajuan yang mampu memanfaatkan fasilitas di era teknologi saat ini.

Dukungan penuh juga di sampaikan Ketua PWM Kalbar Bapak Dr. Pabali Musa, M. Ag. Dalam sambutannya,Ia mengapresiasi semangat kader-kader muda Muhammadiyah.

“Khususnya kader IPM yang terus berproses dan berprogres dalam memprogram kegiatan-kegiatan berbasis keilmuan serta berpedoman pada Al-Quran dan hadits sebagai identitas Pelajar Muhammadiyah,” Jelasnya.

Pasca pembukaan, malam harinya dilaksanakan kegiatan inti Rakerwil dengan agenda penyampaian visi dan misi PW IPM Kalbar periode 2018-2020 serta presentasi program kerja dari setiap bidang di PW IPM Kalbar. Dilanjutkan dengan agenda pelelangan tuan rumah beberapa program (Big Event) PW IPM Kalbar hingga tahun 2020. *(ed)

Jalan Rusak Tak Mengendorkan IPM Sebagai Stok Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah
IPM DIY Ramaikan Ramadan dengan Rakerwil dan Buka Bersama
Mungkin anda suka:
Advertisement

[adinserter name=”Block 2″]

Suka artikel ini? Yuk bagikan kepada temanmu!

Terpopuler :

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.