IPM.OR.ID, JAKARTA – Bidang Kajian dan Dakwah Islam Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PP IPM) mengadakan Pelatihan Da’i Pelajar Muhammadiyah (PDPM) Nasional dan resmi dibuka oleh Anwar Abbas, Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Jumat (31/5) di Pusat Dakwah Muhammadiyah Jl. Menteng Raya, Jakarta Pusat.
Kegiatan yang diadakan 3 hari hingga Ahad esok ini diikuti oleh 22 pelajar dari 15 wilayah di Indonesia, pelatihan ini bertema “Dakwah Virtual untuk Generasi Milenial”, harapannya membekali pelajar untuk berdakwah di era milenial saat ini.
PDPM Nasional resmi dibuka oleh Anwar Abbas. Ia mengapresiasi atas diselenggarakannya PDPM Nasional ini. “Kita harus peka terhadap hal perekonomian, karena salah satu penyebab aksi radikal dan terorisme adalah kemiskinan. PDPM ini bisa menjadi sarana untuk berdakwah sesuai zaman sesuai temanya, agar tujuan dakwah tercapai, yaitu dakwah tersebut tersampaikan secara utuh dan menyeluruh ke masyarakat banyak, salah satunya dengan dakwah digital.”, pesan Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah tersebut. *(Salman/Put)
1 Komentar. Leave new
jangan lupa semua itu perlu perjuangan yang tak sia-sia realisasi sebelum berdakwah itu penting untuk bahan yang kita dakwahkan
#PC_IPM_Kalirejo_Lampung_Tengah_LAMPUNG
#Realisasi_Itu_Perlu_Dalam_Berdakwah