IPM.OR.ID, MALANG – Lembaga Media dan Komunikasi Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PP IPM) menggelar Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) Media 2022, Jum’at (24/06). Acara tersebut diselenggarakan di Convention Hall Kapal Garden Hotel UMM. Diikuti oleh 63 peserta dari seluruh lembaga media se-Indonesia.
Sambutan pembukaan Kopdarnas disampaikan oleh Ketua Umum PW IPM Jawa Timur Nafis Zamani, Direktur Lembaga Media & Komunikasi PP IPM Ulima Nabila Adinta, Ketua Umum PP IPM Nashir Efendi, Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Malang Nur Subekti, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Mahendra Sinulingga, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, dan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir.
Dalam sambutannya, Ketua Umum PP IPM Nashir Efendi mengatakan, “Muhammadiyah ini kurang sombong karena saya melihat beberapa sekolah-sekolah terus menampilkan pamflet-pamflet selamat kepada siswa-siswi yang lolos SBMPTN. Namun, tidak pernah memberi selamat kepada mereka yang lolos ke universitas di Muhammadiyah”.
Media PP IPM sangat militan, lanjutnya, Buzzer yang positif dan influencer yang ada secara kualitas dan kuantitas yang sangat konsisten bergerak dibutuhkan dalam dunia digital.
Terakhir, ia mengucapkan selamat untuk seluruh peserta. “Teman-teman disini memiliki kesempatan yang sama dalam rangka berkontribusi di media digital. Selamat untuk bersatu, berpadu menjalin ukhuwah dalam Kopdarnas 2022,” ucapnya. (*Pingda)
1 Komentar. Leave new
Terus jaya ikatanku, progresifkan dakwah media agar lebih masif.