IPM.OR.ID., – Pelajar Indonesia kembali berbangga atas prestasi yang diraih oleh Diah Dwi Wulandari, siswi SMK Muhammadiyah 1 Temanggung yang juga merupakan kader Ikatan Pelajar Muhammadiyah Temanggung. Diah meraih Medali Perak pada Pekan Olimpiade Siswa Seluruh Indonesia (POSSI) yang diselenggarakan secara daring oleh Lembaga Prestige.
Saat diwawancarai oleh tim ipm.or.id via Whatsapp, Diah mengaku pada awalnya ia diajak oleh temannya dan tidak tertarik mengikuti lomba ini. “Tapi setelah dipikir-pikir, saya sudah masuk kelas 12 dan saya ada sedikit niat untuk kuliah. Untuk nambah-nambah portofolio, jadi saya coba dulu kak buat daftar. Alhamdulillah nya setelah saya ikuti, berjalan lancar,” ujar Diah.
Dalam POSSI ini, yang dilombakan adalah akademiknya dan ia memilih Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Diah mengaku hanya asal pilih saja dan tidak terlalu niat untuk mengikuti lomba ini. Namun, Alhamdulillah ia mendapatkan Medali Perak.
Diah menceritakan bahwa ia sangat senang karena yang awalnya hanya ikut-ikutan, namun mendapatkan hasil yang lumayan. Selain itu, ia juga mengatakan bahwa pihak sekolah juga turut bangga dan memberikan tanda apresiasi kepadanya.
Selain aktif di IPM, Diah juga aktif di berbagai organisasi di sekolahnya. Anggota Bidang Organisasi PD IPM Temanggung tersebut mengaku ia juga diamanahi sebagai Ketua Palang Merah Remaja dan Anggota Hizbul Wathan di SMK Muhammadiyah 1 Temanggung. Sebelum menjadi anggota bidang organisasi, Diah juga pernah menjabat sebagai Sekretaris Umum di PR IPM SMK Muhammadiyah 1 Temanggung.
Di akhir wawancara, Diah menyampaikan harapan bahwa jangan memilih dalam mengambil semua kesempatan yang datang , karena kita tidak tau mana yang akan menjadi peluang untuk mendapatkan sesuatu yang lebih dari sekarang.
“Harapan saya untuk pribadi semoga bisa lebih giat lagi dalam mencari ilmu, pengalaman, dan semuanya. Dan untuk teman-teman pelajar semua semangat. Jangan pilih-pilih dalam mengambil semua kesempatan yang datang, karena kita semua tidak tau dari mana dan kapan kita akan berpeluang mendapatkan sesuatu yang lebih dari sekarang,” tulis Diah kepada tim ipm.or.id.