Bergelut Menjadi Trendsetter Pelajar, IPM Kenjeran Adakan Dapur Pelajar

Bergelut Menjadi Trendsetter Pelajar, IPM Kenjeran Adakan Dapur Pelajar

BeritaJawa Timur
933 views
Tidak ada komentar
ipm kenjeran

[adinserter block=”1″]

Bergelut Menjadi Trendsetter Pelajar, IPM Kenjeran Adakan Dapur Pelajar

BeritaJawa Timur
933 views
ipm kenjeran
ipm kenjeran
IPM.OR.ID, SURABAYA– Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PC IPM)  Kenjeran Surabaya adakan Dapur Pelajar sebagai upaya bidang advokasi menyediakan paket makan dan minum berbuka puasa kepada para pekerja terdampak PSBB  atau anak-anak jalanan. Kegiatan ini bertajuk ‘’Dari Kita Untuk Semua’’  yang berlangsung dari vol 1 hingga vol 7 selama bulan Ramadhan pada Kamis-Senin (15/04/2021-10/05/2021).

Dapur Pelajar berawal dari pengumpulan alat dan bahan, didapatinya dari tiap personalia ranting secara sukarela menyumbangkan bahan pokok.  Berlanjut dengan masak-masak, pembagian kupon, pembagian paket, sholat maghrib hingga makan bersama.

Ketua Umum PC IPM Kenjeran, Muhammad Rusydan Mirwan Hadid pun  menyebutkan alasan terselenggaranya kegiatan ini. Sebab di Kenjeran, telah tersebar 7 pimpinan ranting sehingga harus lebih menekankan lagi spirit “Fastabiqul khairaat”. Harapannya IPM Kenjeran bisa menjadi salah satu role model di IPM Surabaya, sekaligus menjadi trendsetter (pencetus awal) di kalangan pelajar Surabaya.

ipm kenjeran

Rasa prihatin dan ingin berbagi. Kedua sifat yang mendorong Kenjeran untuk menebar kebaikan di bulan Ramadhan dengan cara mengajarkan sedekah sejak dini. Tercatat 400+ paket dan 115+ partisipan  Dapur Pelajar serta 7 titik lokasi. Senada dengan hal itu karena Kenjeran memiliki 7 ranting hebat. Dapur Pelajar vol 1 hingga 7 ialah dukungan dari seluruh PR IPM yang ada di Kenjeran, antara lain: SMP Muhammadiyah 15 Surabaya, Masjid Al-Amin, Masjid At-Taqwa, Masjid Baitul Kholiq, Masjid Remaja, Panti Asuhan Muhammadiyah (PAM) Kenjeran, dan Masjid Al-Mu’minun.

Saat dihubungi oleh penulis, Rakan Pratama selaku koordinator akomodasi menyampaikan kelebihan dan kekurangan setiap ranting,  ‘’Melihat kondisi lapangan kemarin, IPM Masjid At-Taqwa kurang dalam kelengkapan peralatan tetapi mereka ngga kekurangan kebersamaannya. Lain halnya dengan IPM Masjid Remaja yang dari segi fasilitas memadai. Tak heran, pekerjaan masak-masaknya cepat selesai hehe, apalagi notabene mereka setiap Minggu selalu jualan,’’ ujar Rakan.

Kenjeran acapkali menyelenggarakan program yang berbeda dari yang lain, sebelumya ada Kenjeran Night Awards semacam serangkaian penghargaan kader. Pada kesempatan Dapur Pelajar pula, Kenjeran turut memberikan apresiasi berupa sertifikat kepada semua partisipan sebagai bentuk awards telah meluangkan waktu dan tenaganya dari mulai masak-masak, menggerakkan massa berdonasi, hingga membagikan makanan dan lain sebagainya. (*Vira)

Tags: , ,
Inspiratif! IPM SMK Muhammadiyah 2 Taman Menangkan Dua Kejuaraan Tingkat Nasional
Gemakan Semangat Keilmuan, IPM Depok Barat Gelar Pelantikan
Mungkin anda suka:
Advertisement

[adinserter name=”Block 2″]

Suka artikel ini? Yuk bagikan kepada temanmu!

Terpopuler :

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.