IPM.OR.ID, LAMONGAN – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Lamongan periode 2018-2020 memiliki tagline baru yaitu “Pelajar Berdaya” sehubungan dengan tagline tersebut PD IPM Lamongan menyelenggarakan rapat kerja daerah (rakerda) pada Sabtu (8/9) di Perguruan Muhammadiyah Brangsi cabang Laren.
Turut hadir PDM Lamongan, Ketum IPM Jatim, Kabid Organisasi IPM Jatim, dan puluhan kader IPM se-kab. Lamongan.
Setelah pembukaan rakerda juga diadakan Seminar keilmuan yang mengangkat tema “Memperkuat Konsistensi Berorganisasi untuk Meningkatkan Elektabilitas Ikatan” yang disampaikan oleh Kabid Organisasi IPM Jatim.
Ketua umum PD IPM Lamongan, ipmawan Abdul Kholis juga menyampaikan pidatonya pada saat pembukaan rakerda, “Industri 4.0 juga sudah pasti menggunakan komputer dan robot sebagai dasarnya. Dengan diambil alihnya pekerjaan manusia dengan robot. Kita jangan menjadi pesimis. Dengan adanya robot pada era industri 4.0 juga ada perbedaan manusia dengan robot yakni dari segi aspek Kreatif, imaginasi, komunikasi dengan orang lain, karakter, berpenampilan menarik,” jelas Kholis
Dengan dimulainya tagline prodesasi tahun ini “Pelajar Berdaya” IPM Lamongan siapkan kader dengan keilmuan dan melek digital dengan meningkatkan literasi, skill dunia jurnalistik, dan skill kompeterisasi. Dengan mempersiapkan dari dini juga bisa bersaing dengan robot di era industri 4.0.
Dengan ini juga menjadi pertimbangan di dunia pekerjaan di Indonesia. jangan sampai lah pekerjaan kita diambil alih dengan robot robot yang seperti adanya di film fiksi luar negeri. *Lim
2 Komentar. Leave new
Ipmawan/ipmawati,kalou susunan acara rakerda iyu apa aja ya ka?
hai halo, silahkan bertanya ke Pimpinan diatasmu ya untuk lebih lengkapnya.
salam inspiratif (au)