Stafsus Komunikasi Publik Arya Sinulingga Ajak Peserta Kopdarnas Media Melek Literasi Digital dan Menjadi Aktivis Sukses

Stafsus Komunikasi Publik Arya Sinulingga Ajak Peserta Kopdarnas Media Melek Literasi Digital dan Menjadi Aktivis Sukses

BeritaJawa Timur
858 views
Tidak ada komentar
BUMN

[adinserter block=”1″]

Stafsus Komunikasi Publik Arya Sinulingga Ajak Peserta Kopdarnas Media Melek Literasi Digital dan Menjadi Aktivis Sukses

BeritaJawa Timur
858 views
BUMN
BUMN

IPM.OR.ID., MALANG – Staf Khusus Komunikasi Publik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Arya Sinulingga memberikan pesannya saat pembukaan Kopdarnas Media yang diselenggarakan oleh Lembaga Media dan Komunikasi Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PP IPM) pada Jum’at (24/06/2022) di Convention Hall, Kapal Garden Universitas Muhammadiyah Malang.

Arya merefleksikan dampak positif pandemi covid-19 yang memberikan percepatan dunia digital di masyarakat.  “Sebelum pandemi banyak orang yang tidak terbiasa dengan video conference, tetapi semenjak pandemi sekarang sudah semakin banyak orang yang menggunakan video conference berbagai pertemuan,” kata Arya.

Arya juga menyampaikan jika sekarang internet telah menjadi bagian dari hidup semua orang.Selain itu, Arya juga menjelaskan tentang algoritma sosial media yang membuat polarisasi terjadi. 

“Polarisasi terjadi ketika dua orang tidak pernah diberikan sisi yang berbedasehingga dia tidak pernah menjadi objektif,” jelas Arya

Arya juga mengingatkan  kader IPM agar mempunyai pikiran kritis. “Zaman sekarang, orang-orang semakin malas membaca, seperti orang hanya membaca judul artikel saja tanpa membaca substansinya. Itulah yang menyebabkan literasi digital masyarakat melemah,” papar Arya.  Arya juga menjelaskan terkait pentingnya fakta dan data. “Apabila seseorang tidak melihat fakta dan data dengan benar, maka orang tidak akan bisa menilai sesuatu dengan benar,” jelasnya lagi.

Lebih lanjut, Arya menyampaikan jika kunci critical thinking ada tiga, yaitu memiliki literasi yang kuat, harus mau capek mengambil data, dan membandingkan kanan kiriSelain itu, Arya juga membagikan tipsnya kepada kader IPM agar tak mengejar prestasi akademik saja karena perlu bagi pelajar untuk menjadi aktivis pula.. “Untuk menjadi aktivis yang sukses, kuncinya adalah manajemen waktu dan jangan sungkan untuk berbagi ilmu dengan yang lain,” pesan Arya.

Di penghujung sambutan, Arya menyampaikan pesan: “Jika tidak bisa membanggakan, minimal jangan mengkhawatirkan orang tua,” pungkas Arya sembari membuka kegiatan KOPDARNAS Media PP IPM.

Tags:
Wakil Rektor III UMM Nur Subekti Beri Tiga Senjata untuk Pelajar
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak Ajak Pelajar Optimalkan Teknologi Digital
Mungkin anda suka:
Advertisement

[adinserter name=”Block 2″]

Suka artikel ini? Yuk bagikan kepada temanmu!

Terpopuler :

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.